NRT, Tarakan : Setelah menjalani Sertijab di Polda Kaltara dan dilanjutkan Prosesi pedang Pora di Mako Polres Tarakan, Tongkat komando Kapolres Tarakan yang sebelumnya dijabat AKBP Adi Saptia Sudirna resmi dilanjutkan oleh AKBP Erwin Syaputra Manik.
Kapolres Tarakan, AKBP Erwin Syaputra Manik menuturkan, pihaknya berkomitmen untuk melakukan evaluasi internal Polres Tarakan dan mengevaluasi pelayanan kepada masyarakat.
“Evaluasi akan dilakukan secara berkesinambungan guna meningkatkan kinerja yang sudah berjalan. Bahkan penting juga pembinaan internal demi menjunjung disiplin anggota Polri, sehingga insiden serupa tidak terulang,” katanya.
“Kode etik dan aturan disiplin Polri akan ditegakkan secara ketat. Tapi, anggota yang terkait kasus hukum tetap dijamin hak pembelaan melalui dukungan bantuan hukum yang disediakan. Kita akan lebih optimal dalam menjaga keamanan, ketertiban masyarakat, serta meningkatkan kualitas pelayanan bagi warga Kota Tarakan. Bahkan kinerja positif dari pimpinan sebelumnya akan terus ditingkatkan,” tegasnya.
Menyoal insiden penyerangan yang sempat terjadi di Mako Polres Tarakan, AKBP Erwin bertekad untuk mengembalikan semangat tugas bagi para anggotanya.
“Dalam waktu dekat ini akan ada momen mudik dan Lebaran 1446 Hijriah yang menjadi prioritas utama Polres Tarakan,” sebutnya.
Dalam upayanya meningkatkan kualitas layanan, masyarakat bisa memanfaatkan layanan hotline Polri di nomor 110. Semua laporan masyarakat akan ditanggapi 24 jam. Jika terjadi kendala pada call center 110, Polres Tarakan juga menyediakan opsi layanan berbasis WhatsApp yang informasi kontaknya segera akan diumumkan ke publik.
“Untuk lebih memastikan keluhan masyarakat tertangani dengan baik, laporan akan diterima langsung melalui koordinasi operator dan staf. “Kita akan terus mempermudah komunikasi serta memperkuat pelayanan kepada warga Kota Tarakan,” demikian AKBP Erwin Syaputra Manik. (*)
Discussion about this post